Manajamen – Digital Business Management

DETAIL PROGRAM STUDI

Lama Studi/SKS

:

8/

Akreditasi

:

Terakreditasi UNGGUL
SK BAN-PT nomor: 875/DE/A.5/AR.10/XI/2023
Sudah Tersertifikasi Internasional ASEAN University Networking - Quality Assurance (AUN-QA) (AP880UKWMSJUN22)

Gelar

:

Sarjana Manajemen (S.M.)

Bahasa Pengantar

:

Indonesia

Syarat Penerimaan

:

Lulus pendidikan menengah atas/sederajat

DESKRIPSI

Program Digital Business Management (DBM) menghasilkan talenta-talenta profesional yang menguasai kemampuan manajemen dan bisnis disertai penguasaan teknologi informasi sebagai dasar untuk mentransformasi atau menciptakan bisnis digital dalam rangka menghadapi industry 4.0 dan society 5.0.

APA YANG DI PELAJARI?

Pertumbuhan startup di Indonesia yang luar biasa pesat dalam kurun waktu lima tahun terakhir menunjukkan potensi yang luar biasa besar atas ekonomi digital di Indonesia. Penetrasi smartphone yang kuat serta kemudahan untuk mendapatkan akses internet membuat potensi pasar ekonomi digital di Indonesia menjadi yang terbesar di Asia Tenggara. Selain itu, keberhasilan startup-startup lokal dalam mencapai status Unicorn merupakan prestasi dan pertanda bahwa talenta-talenta dalam negeri tidak kalah hebat dibandingkan perusahaan serupa dariluar negeri.

Potensi pasar ekonomi digital yang besar, pertumbuhan jumlah startup digital yang pesat, serta permintaan atas talenta-talenta yang cakap dengan teknologi informasi memberikan sinyal atas tantangan-tantangan teknologi yang akan muncul di masa depan. Pemimpin bisnis bukan lagi menjadi figur yang memimpin dan mengelola perusahaan, namun juga wajib untuk mengerti dan memahami teknologi dalam konteks bisnisnya.

Program Studi Digital Business Management (DBM) didesain sebagai jawaban fakultas bisnis Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya atas tantangan-tantangan industry 4.0, society 5.0, dan evolusinya di masa depan. DBM membekali mahasiswa-mahasiswa dengan pola pikir design, system, dan colaborative thinking, keahlian manajemen terkini, sertai kompetensi teknologi informasi yang relevan dengan kebutuhan bisnis. Target utamanya, saat bekerja, lulusan DBM mampu meningkatkan efisiensi, efektifitas, dan produktifitas bisnis, termasuk memaksimalkan nilai-nilai pelanggan secara nyata dan berbasis data.

DBM memfasilitasi mahasiswa-mahasiswanya dalam menciptakan inovasi- inovasi bisnis yang fokus pada kebutuhan manusia dan pengguna (human and user centric) dan memaksimalkan social welfare. Melalui mata kuliah khusus seperti design thinking, financial technology, system design & analytics, digital entrepreneurship, business environement analytics, serta business intelligence & analytics, mahasiswa akan dibimbing untuk berpikir kreatif dan inovatif dalam menghadapi tantangan bisnis di masa depan.

Chat Kami